Berita

Pemkab Muba Gelar Rakor Tim KP3 dan Percepatan Kartu Tani Penyaluran Pupuk Bersubsidi

  Selasa, 11 Juli 2023     469
Pemkab Muba Gelar Rakor Tim KP3 dan Percepatan Kartu Tani Penyaluran Pupuk Bersubsidi

SEKAYU - Pemetintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) melalui Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Peternakan (TPHP) Kabupaten Muba melaksanakan rapat koordinasi tentang, Peran Komisi Pengawasan Pupuk dan Pestisida (KP3) Mekanisme Penginputan Sisten e-Alokasi serta Percepatan Implementasi Kartu Tani dalam Penyaluran Pupuk Bersubsidi di Kabupaten Muba. Bertempat di Ruang Rapat Kantor Dinas TPHP Kabuoaten Muba, Senin (10/7/2023).

Kepala Dinas TPHP Kabupaten Muba Ir A Thamrin menyampaikan, tujuan KP3 adalah sebagai wadah koordinasi untuk melakukan pengawasan terhadap peredaran dan penggunaan pupuk dan pestisida secara terpadu antar instansi terkait dibidang pupuk dan pestisida baik tingkat pusat provinsi maupun kabupaten/kota.

"Sasaran nya adalah, terciptanya koordinasi pengawasan pupuk dan pestisida antar instansi terkait, tersedianya informasi jenis pupuk dan pestisida yang beredar di masing-masing daerah, tersedianya informasi mutu pupuk dan pestisida yang beredar di seluruh indonesia,"jelasnya.

Lanjut Thamrin, adapun Kartu tani adalah sarana akses layanan perbangkan yang berbentuk fisik atau elektronik/digital berfungsi sebagai alat transaksi penebusan pupuk bersubsidi di tingkat kios/pengece resmi.

"Manfaat Kartu Tani yaitu, Kios tidak lagi menginput data penyaluran dalam sistem t-pubers online, mencegah penyelewengan dalam penebusan pupuk bersubsidi oleh oknum yang tidak berhak. Syarat penebusan pupuk bersubsidi menggunakan kartu tani harus memiliki kartu tani, kios/pengecer resmi sudah terpasang mesin EDC dan memiliki kuota alokasi,"bebernya.

Pj Bupati Muba H Apriyadi Mahmud diwakili Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan Drs H Tabrani Rizki membuka langsung kegiatan rapat kerja tersebut. Dikatakannya, tugas dan wewenang KP3 tingkat kabupaten/kota yaitu, melakukan pemantauan baik secara langsung dan tidak langsung terhadap pengadaan, peredaran dan penyimpanan serta penggunaan pupuk dan pestisida di kabupaten/kota. 

Lanjut Tabrani, kemudian tugas selanjutnya yakni melakukan monitoring dan evaluasi terhadap laporan hasil pengawasan yang dilakukan dinas terkait dan komisi pengawasan pupuk dan pestisida kabupaten/kota.

"Kami berharap rapat rapat sosialisasi memberikan manfaat serta kontribusi dalam meningkatkan pendapatan petani di Kabupaten Muba,"ucapnya.

Kategori Berita
20
Pengumuman Terkini

Arsip Pengumuman

  Senin, 27 Maret 2023 - Selasa, 04 April 2023  
  Selasa, 14 Maret 2023 - Jumat, 31 Maret 2023  
  Sabtu, 04 Maret 2023 - Jumat, 31 Maret 2023  
MUBA dinkominfo

PEMERINTAH KABUPATEN MUSI BANYUASIN

Jalan Merdeka Lk. I No.452 Kel. Serasan Jaya Kec. Sekayu Kab. Musi Banyuasin 30711
admin@mubakab.go.id
0714-321-021
  • Pengunjung :
  • Pengunjung Hari Ini 1042
    Hit Hari Ini 13001
    Total Pengunjung 396516
    Total Hit 6270872
    Online 24
© Copyright 2024 - Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin   Versi Lawas
Powered by Delapan Enam Solution   D.E.S