Berita

Duet Bareng Igo Lida, Pj Bupati Apriyadi Hibur Penonton Liga Dangdut Bailangu Timur

  Kamis, 23 Nopember 2023     262
Duet Bareng Igo Lida, Pj Bupati Apriyadi Hibur Penonton Liga Dangdut Bailangu Timur

Pj Bupati Apriyadi Mahmud Tambah Hadiah Jutaan Rupiah


MUBA- Bila ingin melihat ikan di dalam kolam, Tenangkan dulu airnya sebening kaca, Bila mata tertuju pada gadis pendiam Caranya tak sama menggoda dara lincah. 


Petikan lirik lagu Ikan Dalam Kolan tersebut dilantunkan Pj Bupati Apriyadi Mahmud yang duet bersama Igo Lida, Kamis (23/11/2023) siang saat menghadiri Penutupan Liga Dangdut Dalam Rangka Hari Ulang Tahun Desa Bailangu Timur Kecamatan Sekayu Tahun 2023 di Balai Desa Bailangu Timur Kecamatan Sekayu. 


Sontak saja, ratusan kalangan emak-emak yang menyaksikan rangkaian tersebut ikut berjoget dengan orang nomor wahid di Bumi Serasan Sekate itu. 


"Ini ajang yang sangat bagus, bisa mengasah bakat minat menyanyi di Muba terutama di Sekayu," ucap Pj Bupati Apriyadi Mahmud.  


Menurutnya, ajang seperti ini sangat positif dan harus rutin setiap tahun digelar. "Selain mengasah bakat seni, lewat liga dangdut juga diharapkan akan ada generasi muda di Muba yang go nasional dengan bekal kemampuan vokal yang bagus," tuturnya. 


Sementara itu, Camat Sekayu Edy Heriyanto SH MSi mengaku, masyarakat Bailangu sangat senang melalui event tersebut yang juga rangkaian HUT Desa Bailangu Timur ke 17. 


"Warga sangat senang, apalagi mendapatkan support yang sangat maksimal dari pak Bupati Apriyadi, selain menghibur masyarakat," ujarnya. 


"Alhamdulillah berjalan sukses jalannya acara, dan mendapatkan hadiah tambahan jutaan rupiah langsung dari pak Bupati Apriyadi Mahmud," pungkasnya.

Kategori Berita
20
Pengumuman Terkini

Arsip Pengumuman

  Senin, 27 Maret 2023 - Selasa, 04 April 2023  
  Selasa, 14 Maret 2023 - Jumat, 31 Maret 2023  
  Sabtu, 04 Maret 2023 - Jumat, 31 Maret 2023  
MUBA dinkominfo

PEMERINTAH KABUPATEN MUSI BANYUASIN

Jalan Merdeka Lk. I No.452 Kel. Serasan Jaya Kec. Sekayu Kab. Musi Banyuasin 30711
admin@mubakab.go.id
0714-321-021
  • Pengunjung :
  • Pengunjung Hari Ini 1033
    Hit Hari Ini 12838
    Total Pengunjung 396507
    Total Hit 6270709
    Online 33
© Copyright 2024 - Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin   Versi Lawas
Powered by Delapan Enam Solution   D.E.S